MEMPERCEPAT AKSES SMART DENGAN CARA NEKAD

Rasanya saat ini hal paling mengasyikan adalah bermain internet, karena disamping sarana rekreatif yang menyegarkan otak juga sarana untuk menambah wawasan apapun baik lewat pembelajaran maupun kontak sosial ( FB, Twitter, Friendster, Buzz, dll). Namun acap kali dahaga untuk berselancar terhambat oleh dukungan dana yang cukup menyulitkan apalagi dengan semakin melambungnya harga-harga, jadi walaupun pendapatan meningkat tetap saja pengeluaran ikut meningkat. Apalagi kebutuhan pokok bertambah menjadi satu yaitu internet....wah bisa-bisa dikomplain anak istri di rumah.
Munculnya Smart sebagai salah satu operator CDMA sebagai penyedia layanan internet termurah saat ini menjadi alternatif pilihan untuk melepaskan dahaga berinternet yang murah meriah. Bayangkan aja dengan Rp.50.000 bisa berinternet tanpa batas sebulan penuh lagi. Tetapi maaf aja nih koneksinya agak lemot jadi harus cukup bersabar menunggu loading...bisa-bisa malah sampai ngiler diatas keyboard PC. Tetapi untung aja bisa lho diakali biar aksesnya agak cepetan dikit begini lho caranya :
1. Pasang aplikasi Anti Idle dengan cara download di Internet
2. Setting koneksi internet dengan cara yang tertera di aplikasi AntiIdle
3. Pasang juga aplikasi Cfosspeed yang tidak perlu disetting asal pada Icon bar di kanan bawah tertera favour bandwith berarti cFosspeed sudah berjalan
4. Buat yang senang upload maupun download pasang juga aplikasi DAP dengan download di Internet
Dengan semua fasilitas itu akses Smart menjadi lebih cepatan dikit sehingga kita tidak perlu sampai ngiler menunggu loading di Internet. Semoga bermanfaat.....

0 Response to "MEMPERCEPAT AKSES SMART DENGAN CARA NEKAD"